ISO 9001
Pengertian ISO 9001
ISO 9001 merupakan standar system manajemen mutu yang berkenaan dengan praktek manajemen yang baik (good management practices) dengan tujuan untuk memastikan suatu perusahaan/organisasi dari waktu ke waktu senantiasa dapat menyampaikan produk atau jasa sesuai dengan persyaratan pelanggannya dan memenuhi peraturan UU yang berlaku.
Mengapa harus ISO 9001?
- Sistem manajemen mutu yang siap pakai dan sudah dibakukan dalam bentuk standar internasional.
- Standar itu diterbitkan oleh International Organization for Standardization
Apa itu ISO 9001?
- ISO berasal dari kata Yunani ISOS yang artinya sama (equal), kata ISO bukan diambil dari singkatan nama sebuah organisasi.
- ISO bukan berarti International Standard of Organization, ISO 9001 merupakan standar internasional yang mengatur tentang Sistem Manajemen Mutu (Quality Management System), sedangkan ISO 9001:2008 adalah versi terkini yang berlaku, adapun tulisan 2008 menunjukkan tahun revisi, maka ISO 9001:2008 adalah system manajemen mutu ISO 9001 hasil revisi tahun 2008.
- Saat ini versi ISO 9001 menurut jadual yang dirilis resmi oleh ISO secretariat adalah versi 2015 yang akan dirilis bulan September 2015
TUJUAN PENERAPAN ISO 9001:2008
Adapun tujuan implementasi ISO 9001 adalah membantu organisasi untuk peningkatan kepuasan pelanggan melalui penerapan sistem secara efektif & memenuhi aturan/persyaratan yang telah ditetapkan.
MANFAAT PENERAPAN ISO 9001
ISO 9001:2008 menyediakan kerangka kerja yang sistematis dalam mengatur proses bisnis organisasi sehingga dapat konsisten menyampaikan produk atau jasa yang sesuai dengan persyaratan dan secara berkelanjutan melakukan perbaikan pada proses maupun produknya.
Jika anda membutuhkan penawaran konsultasi dan sertifikasi ISO 9001 untuk perusahaan/instansi anda dapat mengajukan permohonan penawaran dengan mengisi Form pada halaman Inquiry.
Atau bila membutuhkan informasi lebih lanjut terkait konsultasi dan sertifikasi, silahkan menghubungi kami melalui WA : 08121619430